
FIK UPNVJ – Pada hari Sabtu, 04 Oktober 2025, telah dilaksanakan acara Webinar Kegiatan Rangkai PKM Berstruktur (KARIKATUR) 2025 oleh Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Ilmu Komputer Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jakarta (UPNVJ) periode 2025/2026 dengan tema “Future Starts : Unlock Your Ideas, Create Your Impact”.
Acara ini merupakan program kerja dari Bidang Akademik, Departemen Pengembangan dan Pemberdayaan Prestasi Mahasiswa, yang bertujuan untuk membekali Keluarga Mahasiswa dalam aspek akademik, yaitu Program Kreativitas Mahasiswa (PKM). Acara ini dilaksanakan secara daring (dalam jaringan) melalui platform Zoom Meetings dan dihadiri oleh mahasiswa Fakultas Ilmu Komputer. Webinar dimulai pukul 13.15 tepat dengan diawali pembukaan dan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya dan Mars Bela Negara, kemudian dilanjutkan oleh sambutan-sambutan. Sambutan diberikan mulai dari Ketua Pelaksana KARIKATUR 2025 yaitu saudari Ezra Natasya . S, Ketua BEM Fakultas Ilmu Komputer periode 2025/2026 yaitu Patricia Nessa Mae, hingga Dekan Fakultas Ilmu Komputer yaitu Bapak Prof. Dr. Ir. Supriyanto, ST., M.Sc., IPM. Acara dilanjutkan dengan sesi dokumentasi seluruh peserta.
Sesi materi pertama yaitu tentang “Sosialisasi Program Kreativitas Mahasiswa: Mengenal, Memahami, dan Mempersiapkan Diri untuk Berprestasi serta Timeline Fakultas” yang diberikan oleh Ibu Ati Zaidiah, S.Kom, MTI sebagai narasumber dari internal. Ibu Ati merupakan Wakil Dekan III Fakultas Ilmu Komputer Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jakarta.
Pada sesi materi ini, Ibu Ati menyampaikan beberapa poin penting tentang PKM dan timeline PKM fakultas. Adapun di antaranya adalah yang pertama, pengenalan PKM kepada mahasiswa, jenis dan skema PKM, ketentuan dan persyaratan PKM fakultas, serta timeline PKM Fakultas Ilmu Komputer Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jakarta.
Sebelum lanjut ke sesi materi kedua terdapat sesi ice breaking untuk mencairkan suasana dan meningkatkan kembali semangat serta fokus peserta sehingga suasana kegiatan menjadi lebih interaktif dan menyenangkan.
Sesi materi kedua yaitu tentang “Kreativitas dan Eksekusi Ide: Tips & Trick Menuju PKM yang Sukses” yang diberikan oleh Shinta Justicia Dellaroshita yang merupakan mahasiswa Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Yogyakarta yang sudah meraih pencapaian pendanaan PKM VGK 2023, PKM VGK 2024, PKM PM 2025 dan lolos PIMNAS 37 PKM VGK 2024.
Pada sesi materi ini, Shinta menekankan beberapa hal penting untuk sukses dalam PKM dan mendapatkan pendanaan. Beberapa hal penting tersebut di antaranya adalah yang pertama, menentukan ide yang siap tempur. Kedua, belajar dari pengalaman yaitu kesalahan umum di PKM. Untuk meningkatkan peluang lolos, perlu dibuat proposal yang jelas, sesuai panduan, dan dijelaskan pula latar belakang serta manfaat ide dengan baik. Shinta juga membagikan pengalaman beliau lolos pendanaan PKM sebanyak tiga kali hingga lolom PIMNAS 37.
Setelah setiap sesi materi selesai, dilakukan juga pemberian sertifikat secara simbolik sebagai bentuk apresiasi kepada narasumber. Pemberian sertifikat dipandu oleh moderator dan diberikan oleh Ketua Pelaksana KARIKATUR 2025 untuk narasumber kedua.
Sepanjang acara, narasumber juga berinteraksi aktif dengan para peserta hingga sesi tanya jawab. Para peserta diharapkan mendapatkan pengetahuan yang lebih luas terkait PKM dan dapat mempersiapkan kelompok mereka untuk menuju seleksi PKM.