FIK UPNVJ – Tangerang, 20 November 2024 – Fakultas Ilmu Komputer, UPN Veteran “Jakarta” menyelenggarakan kegiatan akademik setiap tahun yaitu Join Conference. Pada tahun 2024 join conference terdiri atas The 6th International Conference on Informatics, Multimedia, Cyber, and Information System (ICIMCIS) 2024, the 7th Seminar Nasional Informatika, Sistem Informasi dan Keamanan Siber (SEINASI KESI) dan Seminar Nasional Pengabdian Kepada Masyarakat Ilmu Komputer (SENABDIKOM 2024. Kegiatan dilaksanakan di Hotel Episode, Gading Serpong Tangerang Banten. Tema seminar tahun ini adalah “Strategies and Green Computing Technologies in Achieving Food and Energy Resilience”. Seminar tahun 2024 ini menghadirkan enam orang pembicara kunci, dan sejumlah 190 akademisi dan praktisi mempresentasikan hasil penelitiaanya.
Pembukaan secara resmi dilakukan pada 20 November 2024 oleh Rektor UPN “Veteran” Jakarta, Dr. Anter Venus, MA., Comm. Rektor UPNVJ memberikan apresiasi kepada Fakultas Ilmu Komputer yang secara konsisten menyelenggarakan konferensi internasional dengan luaran prosiding terindeks. Beliau menekankan pentingnya konferensi ini dalam mendukung visi UPNVJ sebagai universitas unggul berstandar internasional yang inovatif, kompetitif, dan memiliki identitas bela negara. Rektor juga mengatakan bahwa tema tahun ini yaitu “Strategies and Green Computing Technologies in Achieving Food and Energy Resilience” sesuai dengan misi UPNVJ. Beliau berharap kegiatan ini dapat mendorong penelitian dan ide-ide strategis untuk kemajuan Indonesia. Beliau juga mengapresiasi dukungan dari IEEE Indonesia serta kontribusi seluruh peserta dan panitia dalam menyukseskan acara ini.
Pada kesempatan pembukaan ICIMCIS tersebut Prof Supriyanto, selaku Dekan FIK UPNVJ menyampaikan rasa terima kasih kepada Rektor dan seluruh pihak yang mendukung acara ini, termasuk keynote speakers dari berbagai negara dan mitra seperti Binus University dan AMIKOM Yogyakarta. Beliau menjelaskan bahwa konferensi ini merupakan perwujudan visi fakultas dalam pengembangan pengetahuan di bidang teknologi informasi. Konferensi ini diharapkan menjadi wadah kolaborasi efektif dan pertukaran ide yang inovatif, serta memperkuat kemitraan antarindividu dan institusi demi kemajuan teknologi informasi.
Dr Widya Cholil, selaku ketua ICIMCIS 2024, menyampaikan dan memberikan penghargaan kepada seluruh peserta, tamu kehormatan, dan keynote speakers atas partisipasi mereka. Beliau menyoroti pentingnya acara ini sebagai ajang berbagi pengetahuan, menjalin kolaborasi, dan menciptakan inovasi, sejalan dengan tema yang diusung. Beliau berharap konferensi ini dapat memberikan dampak signifikan bagi masyarakat akademik dan bangsa di masa depan. Kemudian dilanjutkan acara lainya ialah :
Pada hari pertama konferensi menghadirkan tiga pembicara utama yaitu:
- Dr. Seunghee Han dari SNU Learning Sciences Research Institute, membahas perkembangan teknologi pembelajaran.
- Prof. Drs. Ec. Ir. Riyanarto Sarno, M.Sc., Ph.D. dari Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS), memaparkan solusi berbasis teknologi untuk mendukung ketahanan pangan dan energi.
- Dr. Wahyu Caesarendra, Associate Professor dari Universitas Teknologi Opole, Polandia, mengupas penerapan teknologi hijau dalam industri.
Diskusi interaktif berlangsung dinamis, diikuti dengan pemberian cinderamata kepada para pembicara. Sesi paralel pada siang hari memungkinkan peserta mempresentasikan hasil penelitian mereka di berbagai bidang, seperti informatika, multimedia, dan keamanan siber.
Hari pertama ditutup dengan catatan dari moderator sesi paralel, menyambut antusiasme peserta untuk kelanjutan konferensi esok hari.