Pada event Pameran Robotika UPN Veteran Jakarta 2024 yang diadakan dari tanggal 27 sampai dengan 31 Agustus 2024, para mahasiswa dari KSM Robotika kembali menunjukkan inovasi dan kreativitas mereka dalam bidang teknologi. Acara ini menjadi ajang bagi para mahasiswa untuk memamerkan hasil karya dan proyek-proyek robotika yang telah mereka kembangkan selama tahun ajaran berlangsung. Pameran ini mendapatkan dukungan penuh dari civitas akademika UPN Veteran Jakarta, termasuk kehadiran para pimpinan UPN Veteran Jakarta. Kegiatan ini semakin berkesan karena turut hadirnya alumni KSM Robotika yang memberikan dukungan untuk meramaikan event ini. Kolaborasi antara mahasiswa dan alumni dalam kegiatan ini menjadi bukti kuatnya ikatan antara generasi KSM Robotika yang terus mendukung satu sama lain.

Salah satu highlight dalam pameran kali ini adalah pengenalan TurtleBot, sebuah robot yang dirancang khusus untuk keperluan penelitian dan pengembangan robotika. TurtleBot ini diperkenalkan kepada mahasiswa sebagai alat edukatif yang memungkinkan mereka untuk belajar tentang navigasi otonom, pemrograman robot, serta penerapan kecerdasan buatan. Melalui demo interaktif dan presentasi, pengunjung diajak untuk memahami bagaimana TurtleBot dapat diprogram untuk menjalankan tugas-tugas sederhana, seperti navigasi dan penghindaran rintangan.

Share