FIK UPNVJ – Pada hari Senin, 5 Januari 2026, telah dilaksanakan Sidang Laporan Pertanggungjawaban Evaluasi Akhir Tahun Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Ilmu Komputer (BEMF-IK) Universitas Pembanggunan Nasional “Veteran” Jakarta (UPNVJ) Periode 2025/2026. Kegiatan ini diselenggarakan oleh Senat Mahasiswa Fakultas Ilmu Komputer (SMF-IK) UPN “Veteran” Jakarta dan bertempat di Auditorium Bhinneka Tunggal Ika UPN “Veteran” Jakarta. Sidang ini dihadiri oleh pengurus BEMF-IK, pengurus Ormawa HIMA FIK dan KSM FIK, serta perwakilan Keluarga Mahasiswa Fakultas Ilmu Komputer UPN “Veteran” Jakarta.
Sidang Laporan Pertanggungjawaban Evaluasi Akhir Tahun ini dilaksanakan sebagai forum resmi untuk menyampaikan laporan pertanggungjawaban kinerja BEMF-IK selama satu periode kepengurusan, sekaligus menjadi wadah evaluasi menyeluruh serta penyampaian aspirasi mahasiswa terhadap jalannya organisasi kemahasiswaan di lingkungan FIK.
Rangkaian kegiatan diawali dengan registrasi dan absensi peserta, kemudian dilanjutkan dengan pembukaan dan doa bersama. Selanjutnya, peserta bersama-sama menyanyikan Lagu Indonesia Raya dan Mars Bela Negara. Acara kemudian dilanjutkan dengan sambutan dari Ketua Pelaksana, Ketua SMF-IK, Ketua BEMF-IK, serta sambutan dan arahan dari Dekan Fakultas Ilmu Komputer, Prof. Dr. Ir. Supriyanto, ST., M.Sc., IPM.

Setelah pembacaan agenda sidang oleh Pimpinan Sidang, kegiatan memasuki agenda utama berupa Sidang Evaluasi Akhir Tahun. Pada sesi ini, Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Ilmu Komputer menyampaikan pemaparan laporan pertanggungjawaban yang meliputi Eselon BEMF-IK, Departemen Pengembangan Sumber Daya Mahasiswa (PSDM), Departemen Pemberdayaan Prestasi Mahasiswa (Pempresma), Departemen Komunikasi dan Informasi (Kominfo), Departemen Kastrat dan Advokasi (Kasvo), Departemen Sosial Masyarakat, serta Biro Ekonomi Kreatif. Selain itu, turut disampaikan pemaparan progres kegiatan FIK FAIR.
Setiap pemaparan laporan dilanjutkan dengan sesi tanya jawab antara pengurus BEMF-IK dan peserta sidang. Pada sesi ini, peserta menyampaikan pertanyaan, kritik, saran, serta masukan sebagai bentuk evaluasi terhadap kinerja BEMF-IK selama satu periode kepengurusan. Seluruh rangkaian diskusi berlangsung secara tertib, terbuka, dan kondusif. Setelah seluruh pemaparan dan sesi tanya jawab selesai, sidang diskors sementara oleh Pimpinan Sidang untuk melakukan perumusan hasil. Selanjutnya, sidang kembali dibuka dengan agenda pembacaan hasil sidang serta pembacaan hasil aspirasi Evaluasi Akhir Tahun yang disampaikan oleh Komisi II SMF-IK. Hasil sidang kemudian ditetapkan secara resmi oleh Pimpinan Sidang sebagai keputusan forum.
Dengan ditetapkannya hasil Sidang Laporan Pertanggungjawaban Evaluasi Akhir Tahun BEMF-IK Periode 2025/2026, maka seluruh rangkaian kegiatan dinyatakan selesai dan ditutup secara resmi oleh Pimpinan Sidang. Kegiatan diakhiri dengan sesi dokumentasi bersama.Melalui pelaksanaan Sidang Evaluasi Akhir Tahun ini, diperoleh berbagai hasil dan dampak positif, antara lain tersampaikannya laporan pertanggungjawaban BEMF-IK secara terbuka dan transparan kepada forum serta terbangunnya ruang diskusi yang sehat antara pengurus dan mahasiswa. Kegiatan ini juga menjadi sarana refleksi bersama untuk menilai capaian program kerja, mengidentifikasi kendala selama satu periode kepengurusan, serta merumuskan rekomendasi perbaikan guna meningkatkan kualitas tata kelola organisasi kemahasiswaan di Fakultas Ilmu Komputer UPN “Veteran” Jakarta ke depannya.
