Jumat, 9 Juni 2023.
Fakultas ilmu komputer UPN Veteran Jakarta, telah melaksanakan meeting dengan berbagai Mitra. Antara lain, PT Bisa AI, PT Pins Indonesia, PT Honey Net, PT Freight Expres Indonesia, Huawei, Ko Pelindo Bulog, PT Nafisha Universal Network, PT Jatis Mobile, Maxy Academy, PT Bank BSI dan PT Mitra Aditasa Cemerlang.

Kegiatan ini dalam rangka program hibah PKKM program studi S1 Sistem Informasi dengan melakukan evaluasi kurikulum dan Kebutuhan DUDI (Dunia Usaha Dunia Industri) Terhadap Kompetensi Lulusan.

Para Mitra memberikan evaluasi untuk kompetensi lulusan berupa saran, seperti dari Maxy Academy Bapak Isac Munandar “pendidikan karakter atau moral itu sangatlah penting, cara berkomunikasi dan kolaborasi”.
Menurut Bapak Lukas dari Honey Net Project mengenai akademisi” Bahwa untuk D3 praktik harus lebih ditekankan, security, quality insurance dan K3 lebih diperhatikan”. Dan saran dalam DUDI menurut bapak Lukas adalah “kesadaran security, social engineeeing, dan siftskill kejujuran itu penting”

Saran dari Huawei, bapak Rayi yaitu “memastikan kebutuhan industry harus ada di akademik forum, bagaimana untuk mendapatkan kompetensinya, kemampuan bahasa inggris juga diutamakan karena sangat berpengaruh didunia kerja”

Demikian beberapa saran yang telah kami Terima dalam rapat bersama dengan berbagai Mitra, untuk masukan Fakultas Ilmu Komputer UPN “Veteran” Jakarta. Agar kompetensi lulusan menjadi lebih baik lagi.

Dekan Fakultas Ilmu Komputer menanggapi saran-saran dari Mitra “Terima kasih bapak/ibu sekalian atas saran dan masukannya untuk kami, semoga kerja sama ini dapat terus berlanjut dan untuk para alumni dapat memberikan kontribusi untuk Fakultas Ilmu Komputer”.

Share